STRATEGI.ID - Badan Pangan Nasional (National Food Agency / NFA) telah mengambil langkah-langkah strategis guna menjaga stabilitas harga gula di dalam negeri, mengingat lonjakan harga gula internasional.
Deputi Bidang Ketersediaan dan Stabilisasi Pangan NFA, I Gusti Ketut Astawa menyatakan, bahwa pemerintah merespons dengan cepat perkembangan harga gula internasional.
Dalam upaya mengantisipasi kondisi ini, pemerintah melalui NFA memastikan perhitungan neraca gula nasional sesuai dengan angka produksi dan kebutuhan konsumsi di lapangan.
Baca Juga: Negara-negara dengan Cadangan Air Tawar Terbesar di Dunia
Selain itu, koordinasi antara pemerintah, kementerian/lembaga terkait, dan seluruh pemangku kepentingan industri gula nasional juga diperkuat melalui pertemuan rutin.
Astawa menjelaskan bahwa salah satu upaya mitigasi adalah dengan mengkaji ulang serta menyesuaikan kembali Harga Acuan Pembelian/Penjualan (HAP) gula konsumsi.
Selain itu, pemerintah juga bekerja sama dengan BUMN, BUMD, asosiasi petani tebu, gabungan pengusaha tebu, gabungan pengusaha makanan dan minuman, asosiasi pedagang pasar, dan asosiasi pedagang ritel untuk memperkuat koordinasi.
Astawa menekankan pentingnya koordinasi yang kuat untuk memahami kondisi dan perkembangan industri gula nasional dari hulu hingga hilir.
Baca Juga: 7 Strategi Ampuh Mengamankan Penggunaan WhatsApp
Dengan pemahaman yang komprehensif, langkah-langkah dan kebijakan yang diambil dapat tepat sasaran.
NFA juga telah menginisiasi pertemuan dengan semua pemangku kepentingan industri gula nasional guna membahas usulan dan masukan terkait besaran HAP yang wajar.
Usulan tersebut akan dibahas dalam rapat koordinasi teknis dan rapat koordinasi terbatas bersama Kementerian Koordinator Perekonomian sebelum diundangkan dalam Peraturan Badan Pangan Nasional.
Peraturan Badan Pangan Nasional (Perbadan) Nomor 11 Tahun 2022 menjadi dasar regulasi HAP gula konsumsi saat ini.
Baca Juga: Simak 3 Fakta Menarik dari Sosial Media Twitter, yang Wajib Diketahui
Artikel Terkait
Daging Sapi Naik dan Beras Turun Berdasarkan Harga Pangan di Jakarta Hari ini Rabu 24 Mei
Duh, Cabai Rawit dan Daging Ayam di Pantauan Harga Sembako Hari ini di Banten, Rabu 24 Mei 2023 Bikin Ngilu
Di Provinsi Termiskin di Jawa ini, Harga Sembako Hari ini di Yogyakarta, Rabu 24 Mei 2023 Stagnan
Harga Pangan di Jakarta Hari ini Kamis 25 Mei Naik Turun Tipis, Susu Bubuk Bendera 400 Gram Naik Rp800
Cabai Rawit dan Daging Ayam Masih Mahal Dalam Harga Sembako Hari ini di Banten, Kamis 25 Mei 2023